"Sekolah Rakyat Fakultas Psikologi"

Selasa, 16 November 2021 - 14:30:49 WIB
Dibaca: 1 kali

Psikologi Mengabdi
Kerjasama BEM dgn SSC (save street children)  memberikan edukasi dengan "Pendidikan seksual sebagai perlindungan diri pada anak-anak di jalanan"

Pada hari Minggu tanggal 14 November 2021 telah dilaksanakan kegiatan Psikologi Mengabdi yang berjalan lancar tanpa hambatan. Acara ini bertemakan "Sex Education" dalam rangka memperingati hari anak sedunia dan mengusung judul Child Intimacy Education. Acara ini bekerjasama dengan Save Street Child (SSC) Sidoarjo.

Acara ini berlangsung meriah dan selesai lebih cepat dibanding dengan rencana yang tertulis pada rundown. Partisipasi dari audiens sangat interaktif dengan para panitia yang menyajikan acara. Anak anak sangat tertarik dengan kegiatan yang disajikan seperti :
menggambar bersama bagian tubuh, mewarnai gambar mereka, menyanyi bersama dengan lagu mengenal bagian tubuh mana yang boleh disentuh dan mana yang tidak boleh disentuh, terakhir acara inti adalah mendapatkan materi tentang sex education. Anak anak diajarkan tentang bagian tubuh yang boleh sentuh oleh orang lain dan bagian tubuh mana yang tidak boleh disentuh oleh orang lain, materi lainnya adalah mengajarkan anak anak untuk menolak ketika bagian tubuhnya disentuh orang lain. Anak anak memahami materi yang telah diberikan, mereka mampu membedakan bagian tubuh yang boleh disentuh dan tidak boleh disentuh. Selain itu mereka juga mampu untuk menyatakan penolakan saat bagian tubuhnya disentuh oleh orang lain

Komentar