Workshop Penerapan Pendidikan Berbasis Luaran

Selasa, 02 Agustus 2022 - 17:59:47 WIB
Dibaca: 1 kali

Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya selenggarakan Workshop terkait Penerapan Pendidikan Berbasis Luaran (Outcome Based Learning) untuk Fakultas Psikologi, Fakultas Hukum, dan Fakultas Ilmu Budaya. Kegiatan ini dilakukan pada Senin, 1 Agustus 2022, Pukul 08.00 s/d 16.00 Wib bertempat di Ruang Pertemuan Q.210 Fakultas Teknik Untag Surabaya. pendidikan Berbasis Luaran (Outcome Based Learning) merupakan salah satu rencana strategis Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya tahun 2021-2025 dan sebagai tindak lanjut pemberlakuan " Education 4.0" berdasarkan Perpres No.8 Tahun 2008 tentang Pendidikan Berbasis KKNI serta Permenristekdikti Tahun 2015 dan 2016. workshop ini terfokus pada penyusunan RPS Kurikulum OBE Berbasis Case Studi dan Project Based Learning bagi dosen prodi S1 Bidang Humaniora Untag Surabaya.Adapun Narasumber Pada workshop ini yaitu Dr.Drs. Ludfi Djajanto, MBA yang merupakan Anggota Tim Kurikulum Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Komentar