Kuliah Umum Fakultas Psikologi Untag Surabaya " Sinergitas Perguruan tinggi dan Mitra dalam Implementasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka. Kegiatan ini
Rabu, 12 April 2023 - 11:05:15 WIBDibaca: 1 kali
Fakultas Psikologi Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya menggelar kegiatan Kuliah Umum dengan tema "Sinergitas Perguruan tinggi dan Mitra dalam Implementasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka"Kuli. Kegiatan ini dilakukan pada Selasa 28 Maret 2023 bertempat di Theaterroom Lt.6 Gedung Pusat YPTA dan Rektorat Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya. Adapun narasumber pada kegiatan ini yaitu Ir. Yusuf Masruh, M.M (Kepala Dinas Pendidikan Kota Surabaya), Dr. Aris Armuninggar, S.H.,M.H ( HRD & GalA Manager PT Sekar Group ) dan Dita Amalia, S.Sos.,M.Psi ( Direktur Plato Foundation). Dan Sebagai Testimoni MBKM yaitu Athiyyah Nadiawan Ramadhani, S.Psi Serta Ferly Tiara Putri. Kegiatan ini diikuti oleh dosen dan mahasiswa di lingkungan Fakultas Psikologi Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya. Kegiatan ini dilakukan bertujuan untuk memberikan wawasan dan informasi lebih lanjut terkait peran perguruan tinggi dan Mitra Kerjasama dalam implementasi program MBKM.
Komentar