Monev MBKM Asistensi Mengajar
Senin, 22 Mei 2023 - 10:28:33 WIBDibaca: 1 kali
Dosen Fakultas Psikologi Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya melakukan kegiatan monev terkait aktivitas MBKM Asistensi Mengajar di beberapa sekolah. Pada kunjungan 17 Mei 2023, Kegiatan ini diikuti oleh Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) yaitu Dr. Suroso, MS dan Isrida Yul Arifiana, M.Psi., Psikolog. Dosen berdialog dengan Kepala Sekolah SDN Klampis Ngasem I dan SDN Panjang Jiwo I. Pihak sekolah turut mengapreasi aktivitas yang dilakukan mahasiswa selama hampir 3 bulan. Adanya kegiatan ini memfasilitasi mahasiswa belajar sambil berdampak di lingkungan sekolah. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka melakukan pemantauan dan penilaian terhadap kegiatan yang dilakukan mahasiswa Program BKP MBKM Asistensi Mengajar di Sekolah.
Komentar