Program Surabaya Mengajar Angkatan 3 Fakultas Psikologi Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Selasa, 30 Mei 2023 - 09:11:17 WIB
Dibaca: 1 kali

Fakultas Psikologi Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya kembali mengambil peran dalam program Surabaya Mengajar Angkatan 3. Program inisiasi dari Dinas Pendidikan Kota Surabaya yang melibatkan beberapa mahasiswa program studi S1 Psikologi Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya. Kegiatan ini dilakukan pada Selasa 23 Mei 2023. Kegiatan ini diikuti oleh Mahasiswa dan didampingi oleh Dosen Pembimbing Lapangan Program BKP MBKM Asistensi Mengajar di Sekolah Surabaya Mengajar angkatan 3 yaitu Rahma Kusumandari, M.Psi., Psikolog, Isrida Yul Arifiana, M.Psi., Psikolog serta Karolin Rista, M.Psi., Psikolog. Lewat program Surabaya Mengajar 3, mahasiswa mendapatkan pengalaman langsung tentang proses asesmen permasalahan psikologis siswa serta penyusunan media pembelajaran yang mampu menarik perhatian siswa.
Guru dan sekolah yang menjadi mitra mahasiswa turut memberikan apresiasi positif atas peran mahasiswa program studi s1 Psikologi Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya.

Komentar